Mengenai STB Sekar Tampaksiring

Sekar Tampaksiring adalah salah satu Sanggar Tari Bali yang berada di kota Bandung. Sanggar tari yang terletak di Jalan Ciung Wanara 18, dekat kampus ITB ini, didirikan pada tanggal 18 Maret 1995 oleh Made Suwena dan dikelola sepenuhnya oleh anggota Asrama Mahasiswa Bali Viyata Tampaksiring.
Berawal dari kepedulian terhadap kebudayaan Bali, maka didirikanlah sanggar ini dengan tujuan untuk mengembangkan dan melestarikan kesenian Bali melalui pelatihan tari Bali bagi masyarakat sekitar yang tertarik akan seni tari Bali. Adapun program rutin sanggar ini adalah Pentas Tari Bali yang diadakan setiap 2 tahun untuk menunjukkan eksistensi seni tari Bali dan juga sebagai ajang evaluasi untuk anggota sanggar.
Sampai saat ini sanggar terus berupaya mengembangkan diri menuju organisasi yang profesional dengan program-program unggulan yang dicanangkan setiap kepengurusannya. Untuk jangka panjang diharapkan sanggar Tari Bali dapat melestarikan kebudayaan Indonesia melalui kesenian tari bali.


VISI & MISI 
STB Sekar Tampaksiring
Visi

  • Memperkenalkan kebudayaan Bali berupa tarian Bali kepada masyarakat umum, khususnya yang berada di Bandung.

Misi

  • Membuat kepengurusan sanggar, sehingga sanggar terkelola dengan lebih baik.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar