SELAMAT NATAL DAN TAHUN BARU

Halo semua, Kita sudah memasuki penghujung tahun 2016 .
Sanggar Tari Bali Sekar Tampak Siring Mengucpakan Selamat Natal dan Tahun Baru 2017, baik kepada seluruh penari sanggar dan seluruh pihak yang bergelut dalam kesenian nusantara khususnya tari Bali. Semoga di Tahun yang baru semangat baru dapat tumbuh untuk terus melestarikan dan mengembangkan budaya Nusantara Tercinta .

Oh iya sebelum menutup Tahun 2016 ini, ada spoiler kompetisi tari bali selanjutnya nih,,
Cluenya adalah Kota Gudeg,,
Ya... Selanjutnya akan diadakan Festival Tari Bali di Yogyakarta tepatnya di Universitas Gadjah Mada,
Be there ya semua.....
Salam dari Bandung, untuk seluruh pegiat budaya Indonesia

RAIH 4 PENGHARGAAN DI FTB , SANGGAR SEKAR TAMPAK SIRING SEMAKIN BERJAYA

Hasil FTB sudah diumumkan pada 6 November 2016, dan hasilnyaaa,, jeng ,,, jeng,,, jeng,, 
Sanggar Sekar Tampaksiring berhasil menyabet 4 penghargaan pada festival kali ini 
Yaitu 
Juara 2 pada Kategori Beregu A dengan penampilan tari Puspawresti
Juara 3 pada Kategori Palegongan dengan penampilan Tari Legong Kuntul 
Juara 2 pada Kategori Perorangan anak dengan penampilan tari Kebyar Duduk 
Juara 3 pada Kategori Perorangan dewasa dengan penampilan Tari Truna Jaya 

Berikut Sedikit Jeprat - Jepretnya teman-teman 









Festival Tari Bali

Bulan November Ini, Sanggar Tari Bali Sekar Tampaksiring berpartisipas dalam kompetisi tari bali se jawa - lampung. Kompetisi ini bernama Festival Tari Bali Mahagotra Ganesha Institut Teknologi Bandung. Festival ini dilaksanakan di Aula Timur Institut Teknologi Bandung.
Ayo datang dan Ramaikan.. !!!

PERLU KOSTUM TARI BALI ? LANGSUNG SAJA KE SANGGAR SEKAR TAMPAKSIRING

KATALOG KOSTUM
TARI BALI

Kostum Tari Legong Keraton

 Kostum Tari Cendrawasih

Kostum Tari Manuk Rawa  



Tertarik dengan tari Bali ? Bingung mencari Kostum Tari Bali yang murah tapi berkualitas?
Sanggar Tari Bali Sekar Tampaksiring Menyewakan Berbagai macam Kostum Tari Bali mulai dari Pendet, Legong, Cendrawasih, Sekar Jagat, Manukrawa dan masih banyak lagi .
Langsung saja datang ke Sanggar Tari Bali SekarTampaksiring di Jalan ciung wanara No 18.



PENDET YANG MENDUNIA

Tari Pendet pada awalnya merupakan tari pemujaan yang banyak diperagakan di Pura tempat ibadah umat Hindu di Bali, Indonesia. Tarian ini melambangkan penyambutan atas turunnya dewata ke alam dunia. Lambat-laun, seiring perkembangan zaman, para seniman Bali mengubah Pendet menjadi "ucapan selamat datang", meski tetap mengandung anasir yang sakral-religius. Pencipta/koreografer bentuk modern tari ini adalah I Wayan Rindi


Pendet merupakan pernyataan dari sebuah persembahan dalam bentuk tarian upacara Tidak seperti halnya tarian-tarian pertunjukkan yang memerlukan pelatihan intensif, Pendet dapat ditarikan oleh semua orang, pemangkus pria dan wanita, dewasa maupun gadis

Namun apakah anda tau bahwa tari pendet yang sakral nan elok ini, pernah terdengar diakui oleh negara - negara lain. Saking mendunianya, negara seperti malaysia dan norwegia pernah ingin mengakui pendet sebagai warisan budaya asli negara mereka. Akan tetapi dengan segala usaha dan upaya , hal itu tidak terjadi dan tetap menjadi warisan budaya asli Indonesia khususnya dari Bali.

Khusus bagi pembaca yang ada di Bandung yang ingin belajar tari Pendet, anda sedang beruntung. Anda tinggal datang ke sanggar sekartampaksiring, yang terletak di Jalan ciung wanara no 18 (Kawasan Kampus ITB Ganesha) dan anda dapat mempelajari dan menarikannya. Mari Bersama Lestarikan Kebudayaan asli Indonesia ini.

PENTAS TARI PENDET DI HOTEL PAPANDAYAN




Sedikit Jepretan Saat sanggar Sekar Tampak Siring Mementaskan Tari Pendet di Hotel Papandayan dalam rangka mengisi acara dalam Konferensi Internasional Geologi yang diadakan pada 20 September 2016.
Mau Pentas Seperti ini ????
 AYO BERGABUNG DI SANGGAR TARI BALI SEKAR TAMPAK SIRING !!!

"AYO BERGABUNG BERSAMA SANGGAR TARI BALI SEKAR TAMPAKSIRING"

Begini nih, suasana latihan rutin setiap hari minggu dari Sanggar Tari Bali sekar tampak siring, dengan pelatih profesional dan fasilitas yang juga tidak kalah. 




Eitss, Tidak hanya buat anak2 lho,, buat yang udah dewasa, bahkan untuk yang sudah berumur pun ada yang ikutan, Karena seni tidak memandang usia.
Ayo buruan gabung di sanggar ini.

NB: informasi lebih lanjut bisa langsung ke sanggar atau contact person ya...

PTB XIII " YAGYA LAYONSARI "

Pentas Tari Bali Ke 13 Oleh Sanggar Tari Bali Sekar Tampaksiring telah terlaksana pada Minggu, 17 April 2016 di Aula Timur Institut Teknologi Bandung. Diikuti Lebih dari 50 Penari baik dari sanggar Sekartampaksiring dan beberapa sanggar lain di Bandung. 14 Jenis Tarian ditampilkan dengan eloknya oleh para penari. Berikut dokumentasi acara PTB XIII.
Tari Legong 

Tari Kebyar Duduk

Tari Baris Manggala Yudha

Tari Tenun






PTB XIII IS COMING !!!

   Di Telinga para penari sanggar mungkin sudah tidak asing lagi dengan PTB, tapi bagi yang belum tahu, PTB adalah Pentas Tari Bali dimana tahun ini akan diadakan untuk ke-13 kalinya Wooowww!!!.  PTB adalah ajang pentas evaluasi bagi para penari Sanggar Tari Bali Sekar Tampaksiring khususnya, namun tentu saja akan ada kolaborasi bersama banyak seniman tari bali lain di Bandung. 
   PTB kali ini memiliki tema yang cocok untuk anak muda yang sedang kasmaran dan di mabuk cinta. Tema yang akan diusung kali ini adalah kisah cinta pada pandangan pertama yang terjadi pada jaman kerajaan di Bali. "JAYAPRANA DAN LAYONSARI", mungkin cerita ini sudah sangat terkenal di Bali, namun bagi yang belum tahu, (sekedar spoiler) cerita ini jauh lebih menarik dari Ada apa dengan cinta,You're the Apple of my eyes, Titanic, atau bahkan Romeo And Juliet. Wooww lagi!!!!  Untuk Tempat dan waktu, masih dirahasiakan. Tapi jangan khawatir, Ketika ada kisah cinta maka waktu dan tempatnya tak akan kalah dari cinta itu sendiri. 
   Oh,, masih ada 1 lagi, karena pentas ini di handle salah satunya oleh anak asrama, maka bagi para wanita yang masih membuka hatinya, akan ada penampilan spektakuler di Acara ini. (Lumayanlah anak asrama masih ada yang jomblo juga :v  )
  Jadi bagi para pembaca jangan lewatkan info selanjutnya ya... Be There Everyone..